Senin, 22 Juni 2015

Studi Kasus Algoritma & Struktur Data Mengenai Pengambilan Uang di Mesin ATM

Permasalahan

      Untuk mengambil uang tunai, disetiap bank memiliki minimum nominal yang berbeda beda. Ada yag memiliki nilai saldo minimum Rp 50000 ada pula yang Rp 100000 . Jika nominal saldo yang dipilih adalah Rp 50000 di bank tersebut, maka proses berlanjut ke berapa jumlah uang yang akan diterima/jumlah lembar uang yg keluar dari mesin atm senilai jumlah nominal yg ditulis.Dan buat flowchart untuk proses jumlah lembar uang yang akan di keluarkan mesin ATM sesuai jumlah nominal.
Penyelesaian
      Pertama memasukkan kartu ke dalam mesin ATM . kemudian akan muncul tampilan untuk memilih bahasa, di setiap atm yang ada di indonesia terdapat dua pilihan bahasa , bahasa indonesia dan inggris. Jika sudah memilih salah satu dari bahasa tersebut, kemudian masukkan kode PIN.kode pin sangatlah pnting,karena jika salah memasukkan kode PIN sebanyak 3x maka secara otomatis kartu ATM akan terblokir.oleh karena itu, untuk menghindari kesalahan sebaiknya nomor pin adalah  nomor yang mudah kalian Ingat.Kemudian setelah kamu memasukkan pin , maka data pin tersebut akan diacak(di-encrypt) dengan rumus tertentu dan dikirim ke sistem komputerisasi di bank yang bersangkutn . pengacakan data pin ini dimaksudkan agar data-datamu tidak bisa terbaca oleh pihak lain.jika nomor pin benar proses akan berlanjut untuk memilih jenis transaksi.
      Saya di disini mengambil contoh untuk mengambil uang tunai senilai Rp.3500000 . Di layar mesin ATM , nilai pilihannya maksimum adalah Rp 2500000 , jadi saya memilih untuk memasukkan nominal lain . Setelah saya memasukkan jumlah nominalnya , proses berlanjut ke berapa jumlah uang yang akan diterima/jumlah lembar uang yang keluar dari mesin ATM senilai jumlah nominal yang ditulis. Pada proses ini terdapat rumus x/50000=n . x disana adalah jumlah nominal yang sudah ditulis, kemudian dibagi dg jumlah minimal nominal yang ada di ATM tersebut yaitu Rp 50000.Didapatkan hasil n yaitu jumlah lembar uang yang diterima . 3500000/50000=70 lembar . Setelah uang diterima, kemudian akan ada muncul pilihan”apakah anda ingin melakukan transaksi lainnya?” jika ‘yes’ maka proses berulang ke ‘pilih jenis transaksi’ dan jika ‘no’ maka proses berlanjut ke pencetakan struk dan mengambil kartu ATM dan proses pengambilan uang tunai di mesin ATM dinyatakan selesai(END).

Algoritma pengambilan uang di Mesin ATM :
1.     Pergi ke ATM
2.    Memasukkan kartu ATM ke mesin ATM
3.    Memilih bahasa yang digunakan
4.    Memasukkan kode pin
5.    Memilih jenis transaksi : 1. Tarik tunai
6.    Memilih jumlah jumlah uang yang akan diambil
7.    Mengambil Struck dan kartu ATM
 Flowchart

1 komentar:

  1. The Casino Site Review 2021 - LuckyClub
    The Casino Site review 2021. Includes information luckyclub.live about the games, games, complaints, bonuses, security, support, and other factors. Learn everything you need to know.

    BalasHapus